Ini Profil 6 Stadion yang Bakal Digunakan Piala Dunia U-20
N/A • 25 March 2023 13:57
Tinggal 2 bulan gelaran Piala Dunia U-20 akan digelar di indonesia. FIFA sudah mengirim 18 perwakilan untuk meninjau langsung sejumlah stadion yang akan dijadikan venue utama pertandingan Piala Dunia U-20.
Berikut daftar stadion yang sudah diinspeksi oleh FIFA:
Stadion Gelora Bung Karno
Stadion Gelora Bung karna (GBK) merupakan stadion kebanggaan masyarakat Indonesia karena kerap menggelar event internasional. GBK memiliki kapastias sebanyak 78.000 penonton.
Berdasarkan inspeksi tahun lalu, GBK masuk kategori aman sesuai standar FIFA danhanya beberapa catatan perlu diperhatikan diantaranya rumput harus standar FIFA. GBK juga akan menjadi opening dan closing ceremony Piala Dunia U-20.
Stadion Gelora Sriwijaya
Stadion Gelora Sriwijaya merupakan stadion dengan kapastias 23.000 penonton dan sudah pernah menggelar beberapa gelaran seperti PON, AFC dan SEA Games.
Pada pengecekan 23 Maret 2023, ada beberapa hal yang dilakukan secara menyeluruh mulai dari rumput, memotong pagar penonton sehingga ketika menonton Piala Dunia U-20 tidak terhalang dan tidak mengurangi indikasi penonton untuk memanjat pagar.
Stadion Si Jalak Harupat
Stadion Si Jalak Harupat memiliki kapasitas 35.000 penonton. Stadion Si Jalak Harupat pernah digunakan untuk perhelatan Piala AFF dan Indonesia Super League (ISL).
Adapun pengecekan dilakukan pada Stadion Si Jalak Harupat mulai tiap sudut tribun, pengecakan trek atletik hingga mengukur jalan aspal yang mengelilingi stadion.
Stadion Manahan Solo
Stadion Manahan Solo memiliki kapasitas sebanyak 25.000 penonton. Perbaikan sudah dilakukan seperti rumput lapangan, toilet dan sterilisasi pedagang.
Stadion Gelora Bung Tomo
Stadion Gelora Bung Tomo memiliki kapasitas 46.806 penonton. Stadion ini merupakan salah satu yg pada saat inspeksi dilakukan memiliki nilai paling tinggi. Ada perbaikan seperti rumput yang belum sesuai dan aroma sampah yang sempat tercium di dalam stadion.
Stadion I Wayan Dipta
Stadion I Wayan Dipta memiliki kapasitas 25.000 penonton. Perbaikan minor dilakukan seperti pemasangan single seat hingga penambahan atap tempat duduk VIP.
Selain itu, pihak stadion sudah mendatangkan mesin jahit rumput yang didatangkan langsung agar rumput stadion sesuai dengan standar FIFA.
(Rulif Augheri Nail)