Sebanyak 15 unit kendaraan yang terbakar tidak akan dievakuasi di dermaga tiga Pelabuhan Merak. Sebab 15 kendaraan tersebut dijadikan barang bukti untuk proses penyelidikan polisi guna mengetahui penyebab kebakaran di dalam kapal tersebut.
Kendaran-kendaraan itu akan dibawa ke Pelabuhan Samudera Palaran sekaligus untuk melakukan perbaikan kapal. Hal itu dilakukan dan untuk menindaklanjuti penyelidikan penyebab kebakaran di dalam KMP Royce 1.
Saat ini, sebanyak 48 unit kendaraan masih tertahan di dalam KMP Royce 1. Namun proses evakuasi dihentikan sementara karena kondisi kapal sudah miring sekitar 20 derajat.
Kondisi Pelabuhan Merak dipadati pengguna jasa terutama untuk truk ekspedisi tujuan Pulau Sumatra. Pelabuhan Merak hanya mengoperasikan empat dermaga karena dermaga dua masih dalam perbaikan.