NEWSTICKER

Ridwan Kamil Tinjau Jembatan Rawayan yang Rusak Akibat Banjir Garut

N/A • 21 July 2022 11:21

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memastikan pihaknya akan segera membangun kembali 43 jembatan yang rusak akibat banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Garut, Jawa Barat. 

Dengan didampingi Forkopimda Kabupaten Garut, Ridwan Kamil mendatangi lokasi Jembatan Rawayan pada Kamis (21/07/2022).  Jembatan yang menghubungkan dua kecamatan ini roboh akibat banjir di Desa Suka Senang. Di lokasi ini disiagakan perahu karet serta petugas gabungan dari TNI, Polri dan relawan untuk menyeberangkan warga dan siswa sekolah.

RK mengatakan jembatan sementara akan dibangun di lokasi ini dalam tiga hari ke depan. Sementara jembatan permanen dengan peninggian dua meter direncanakan dibangun dalam tiga bulan ke depan.
(Yoga Adhitama)