NEWSTICKER

Keluarga Aisiah: Pihak Bandara Kualanamu Tolak Periksa Lift

N/A • 3 May 2023 07:36

Pihak keluarga Aisiah Hasibuan menyebut, pihak Bandara Kualanamu sempat menolak memeriksa lokasi lift bandara. Padahal, tempat itu merupakan lokasi terakhir korban berkomunikasi dengan pihak keluarga. 

Raja Hasibuan, kakak dari korban menyebut, pihaknya telah menghubungi pihak bandara dan memberitahu bahwa Aisiah terjebak di dalam lift. Kemudian meminta pihak security bandara untuk mengecek lift tersebut. Namun, hal itu tidak dilakukan oleh pihak bandara, melainkan hanya mencari secara kasat mata.

"Mereka ikut membantu melihat di lift itu dibuka pintu, setelah itu sudah. Jadi tidak ada upaya-upaya maksimal," ujar Raja.

Karena korban tidak ditemukan dan pihak bandara tidak membantu, pihak keluarga memutuskan mencari sendiri hingga dini hari tanpa didampingi pihak bandara.

Anehnya setelah jenazah berhasil ditemukan usai tiga hari pencarian, rekaman CCTV lift Bandara Kualanamu justru beredar luas. Bahkan ada narasi yang menyebut bahwa kejadian yang menimpa Aisiah atas kelalaiannya sendiri. Pihak keluarga membantah pernyataan tersebut karena alasan yang dinilai tidak masuk akal.

"Anehnya setelah tiga hari ditemukan jenazah adik saya, kenapa ada tayangan CCTV, kemudian dengan narasi bahwasanya adik saya itu lalai. Artinya membuka paksa pintu lift, sementara kalau dilihat seksama, adik saya itu tangan kanannya itu (menelpon), apa mungkin dia membuka paksa," ujar Raja.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Nienda Farras Athifah)