NEWSTICKER

Ulah Warga Bekasi Bangun Garasi di Jalan Umum Bikin Heboh

N/A • 5 May 2023 14:21

Baru-baru ini viral di media sosial jalan umum di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat dijadikan garasi mobil. Terdapat tiang penyangga layaknya sebuah garasi yang sengaja dipasang untuk melindungi kendaraan. Ironisnya, pemasangan tiang penyangga itu menggunakan jalan umum yang sering dilintasi oleh masyarakat.

Diketahui kejadian tersebut terjadi di Perumahan Mega Regency, Desa Sukasari, Kecamatan Serang Baru, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Kabarnya, setelah unggahan itu viral, pihak Polres Metro Bekasi langsung mendatangi lokasi dan meminta pemilik rumah untuk membongkar tempat parkir di jalan yang sengaja dibuat oleh pemilik rumah tersebut. 

Atas kejadian ini, tidak sedikit masyarakat yang menyayangkan perilaku tersebut lantaran menggunakan jalan umum sebagai lahan parkir pribadi. Padahal mengenai keberadaan garasi sudah ada aturan bagi pemilik kendaraan roda empat di dalam Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Muhammad Ali Afif)

Tag