BCA Raih Laba Bersih Rp40,7 Triliun Sepanjang 2022
N/A • 27 January 2023 19:57
SHARE NOW
PT Bank Central Asia Tbk (BCA) berhasil membukukan peningkatan total kredit sebesar 11,7% secara tahunan dengan laba bersih mencapai Rp40,7 triliun yang tumbuh sebesar 29,6% year on year (Yoy).
Total volume transaksi yang diproses tercatat naik 36,8% Yoy dan sempat mencapai rekor tertinggi Rp24,1 miliar transaksi di 2022. Capaian itu selaras dengan penambahan jumlah rekening nasabah hingga 34,7 juta.
Penyaluran kredit ke sektor-sektor berkelanjutan tumbuh 14,9% Yoy mencapai Rp183,2 triliun pada Desember 2022, dengan kontribusi hingga 25,4% terhadap total portofolio pembiayaan BCA.
"Saya pikir kita dalam tahap pembelajaran, kita persiapkan bank digital kita sudah memliki rekening 1,1 juta nasabah, sudah cukup sekali. Yang penting 1,1 juta nasabah ini beraktivitas, bukan hanya sebulan atau setahun sekali, tapi rutin transaksi. Ini tugas BCA digital untuk mendorong nasabah bertransaksi," ujar Presiden Direktur Jahja Setiaatmadja.
Selain itu, BCA juga melanjutkan inisiatif yang memberikan dampak sosial ekonomi untuk Indonesia, melalui Bakti BCA. Perseroan konsisten menyalurkan beasiswa setiap tahunnya, mendanai dan mendampingi startup inisiasi anak bangsa, mengembangkan potensi desa wisata, hingga menjadi funding partner program penurunan stunting bersama BKKBN.
BCA juga melakukan inisiatif pengolahan limbah yang berasal dari kegiatan operasional dalam rangka mendorong ekonomi sirkular.